Search This Blog

Soal Tematik kelas 6 Tema 9 Subtema 1 dan Kunci Jawaban - Terbaru

Soal Tematik kelas 6 Tema 9 Subtema 1 dan Kunci Jawaban - Terbaru

bukusiswaanaksekolah.com soal tematik kelas 6 tema 9 subtema 1. Halo sahabat buku siswa anak sekolah, Apa kabarnya hari ini? Semoga selalu dalam keadaan sehat.


Nah, pada postingan kali ini Buku Siswa Anak Sekolah akan berbagi mengenai Latihan soal tematik untuk kelas 6 SD Tema 9 Subtema 1. Soal-soal dalam postingan ini sudah disesuaikan dengan kisi-kisi materi pembelajaran tematik pada buku guru dan buku siswa kelas 6 SD Tema 9 Subtema 1.


Soal ini terdiri dari soal Pilihan Ganda sebanyak 20 butir soal.


Soal Tematik Kelas 6 Tema 9 Subtema 1 dan Kunci Jawaban ~ Bagian 1


👉 Soal Pilihan Ganda. Pilihlah jawaban A, B, C dan D yang kamu anggap benar dibawah ini!


1. Berikut ini yang bukan merupakan contoh dari benda-benda langit adalah....

a. Komet

b. Awan

c. Meteorit

d. Bulan


2. Berikut ini yang merupakan defenisi dari benda langit yang berupa kumpulan debu yang membeku mengorbit matahari dan dijuluki bintang berekor disebut dengan….

a. Orbit

b. Galaksi

c. Tata surya

d. Komet


3. Berikut ini semboyan bangsa Indonesia yang menjadi jati diri bangsa adalah …..

a. Bhinneka Tunggal Ika

b. Garuda Pancasila

c. Wawasan Nusantara

d. Bersatu Kita Teguh Bercerai Kita Runtuh


4. Berikut ini yang merupakan contoh keanekaragaman yang ada di Indonesia adalah….

a. Agama dan Suku

b. Bahasa Indonesia dan Agama

c. Suku bangsa dan Dasar negara

d. Dasar negara dan Bendera merah putih


5. Dalam sebuah cerita, tokoh yang berwatak jahat dan picik disebut dengan tokoh....

a. Tokoh Protagonis

b. Tokoh Antagonis

c. Tokoh Triagonis

d. Tokoh Pengganti


6. Cerita yang didasarkan dari imajinasi seorang penulis dan bersifat rekaan disebut cerita ….

a. Cerita Rakyat

b. Cerita Non fiksi

c. Cerita Fiksi

d. Cerita Bersambung


7. Perubahan masyarakat dari yang berperilaku tradisional menuju ke modern disebut dengan....

a. Peralihan

b. Asimilasi

c. Modernisasi

d. Mobilisasi


8. Adanya penggunaan mesin traktor untuk membajak sawah diera teknologi saat ini merupakan contoh dari....

a. Modernisasi bidang Peternakan

b. Modernisasi bidang Pertanian

c. Modernisasi bidang Industri

d. Modernisasi bidang Perdagangan


9.  Jarak antara nada satu dengan nada yang lain dalam sebuah lagu disebut….

a. Tempo

b. Birama

c. Interval nada

d. Dinamika nada


10. Berikut ini yang merupakan contoh alat musik pengiring lagu yang dimainkan dengan cara dipetik adalah.....

a. Gitar dan Pianika

b. Pianika dan Piano

c. Gitar dan Biola

d. Simbal dan Sasando


Kunci Jawaban:

1. B

2. D

3. A

4. A

5. B

6. C

7. C

8. B

9. C

10. C


Baca juga:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Guru Sertifikasi Dapat Kabar Baik !!! Kebijakan Kemdikbud yang Ditunggu-tunggu Akan Terlaksana

Guru Sertifikasi Dapat Kabar Baik !!! Kebijakan Kemdikbud yang Ditunggu-tunggu Akan Terlaksana bukusiswaanaksekolah.com Di Kutip dari BERIT...