Soal Pretest PPG 2022 Dilengkapi Kunci Jawaban - Seri 2 by Buku Siswa Anak Sekolah
bukusiswaanaksekolah.com contoh soal pretest pendidikan profesi guru PPG 2022. Halo sahabat guru buku siswa anak sekolah, Apa kabarnya hari ini? Semoga selalu dalam keadaan sehat.
Nah, pada postingan kali ini Buku Siswa Anak Sekolah akan berbagi mengenai Latihan soal Pretest PPG Guru 2022.
Pretest PPG merupakan rangkain tes awal untuk para peserta pendidikan profesi guru yang bertujuan untuk mengukur kemampuan dalam mengikuti rangkaian PPG selanjutnya.
Adapun Rangkaian soal pretest PPG keguruan meliputi empat kompetensi utama yaitu: Kompetensi Pedagogik, Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Tes Intelegensi Umum, Kompetensi Minat dan Bakat.
Soal ini terdiri dari soal Pilihan Ganda sebanyak 10 butir soal. Adapun pembahasan soal pada artikel kali ini yaitu Soal Pretest PPG TPA (Tes Potensi Akademik)
Petunjuk akses belajar di blog ini:
1. Jangan lupa berdoa terlebih dahulu ya! he.he
2. Siapkan buku dan alat tulis
3. Kerjakan soal ini terlebih dahulu, sebelum melihat kunci jawaban dan pembahasan.
4. Kemudian cocokkan jawaban dengan kunci jawaban & pembahasan yang telah disediakan
5. Setelah melihat pembahasan, ulangi kembali mengerjakan & menjawab soal ini ! Untuk mengingat kembali pemahaman dan materi yang telah dipelajari.
***Selamat Belajar***
A. Soal Pilihan Ganda. Pilihlah jawaban A, B, C, D, atau E yang kamu anggap benar dibawah ini!
1.Perhatikan ilustrasi berikut ini ! Seorang peserta didik mampu mendengarkan informasi yang disampaikan oleh guru tetapi pada saat ditanya kembali mengenai materi yang disampaikan, peserta didik tersebut tidak mampu menjawab karena tidak mengerti dengan apa yang didengar. Pernyataan yang tepat berkaitan dengan ilustrasi di atas, peserta didik tersebut mengalami kesulitan ....
A. Gangguan akademis
B. Gangguan sosial
C. Gangguan simbolik
D. Gangguan motorik
E. Gangguan emosional
2. Dalam sebuah proses pembelajaran, peserta didik dihadapkan pada situasi dimana ia bebas untuk mengumpulkan data, membuat hipotesis, mencoba, menggeneralisasi, menyusun rumus, membuktikan kebenaran. Pernyataan yang tepat mengenai penerapan teori belajar tersebut adalah....
A. Humanistik
B. Behaviorisme
C. Sibernetik
D. Konstruktivisme
E. Kognitivisme
3. Tujuan pembelajaran yang menggambarkan proses dan hasil belajar yang diharapkan dicapai oleh peserta didik sesuai dengan kompetensinya, hal ini dimuat dalam perangkat pembelajaran....
A. Silabus dan RPP
B. Silabus
C. SKL
D. RPP
E.Pemetaan KI-KD
4. Perhatikan ilustrasi berikut ini ! Komponen rancangan pelaksanaan pembelajaran yang tepat terdiri dari....
A. Identitas, Kompetensi inti, Kompetensi Dasar, Tujuan Pembelajaran, Indikator, Materi, Metode, Media Pembelajaran, Sumber Belajar, Langkah-langkah pembelajaran, Evaluasi
B. Identitas, Kompetensi inti, Kompetensi Dasar, Indikator, Tujuan Pembelajaran, Materi, Metode, Sumber belajar, Media Pembelajaran, Langkah-langkah pembelajaran, Evaluasi
C. Identitas, Kompetensi inti, Kompetensi Dasar, Indikator, Tujuan Pembelajaran, Materi, Metode, Media Pembelajaran, Sumber Belajar, Langkah-langkah pembelajaran, Evaluasi
D. Identitas, Kompetensi inti, Kompetensi Dasar, Indikator, Tujuan Pembelajaran, Materi, Metode, Media Pembelajaran, Sumber Belajar, Evaluasi, Langkah-langkah pembelajaran
E. Identitas, Indikator, Kompetensi inti, Kompetensi Dasar, Tujuan Pembelajaran, Materi, Metode, Media Pembelajaran, Sumber Belajar, Langkah-langkah pembelajaran, Evaluasi
5. Perhatikan ilustrasi berikut ini !
1. Berpusat pada peserta didik
2. RRP bersumber dari silabus
3. Memperhatikan perbedaan individu
4. Memiliki keterpaduan
5. Alokasi waktu sesuai jadwal
Pernyataan yang tepat mengenai prinsip dalam penyusunan RPP adalah....
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 4
C. 1, 3, dan 4
D. 1, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5
6. Guru kelas 3 menjelaskan materi pembelajaran tentang ciri-ciri hewan mamalia dengan memberikan contoh berbagai hewan mamalia. Pernyataan yang tepat mengenai pembelajaran menurut gagne yang relevan dengan pembelajaran adalah….
a. Belajar stimulus dan respon
b. Belajar rangkaian
c. Belajar rangkaian verbal
d. Belajar mebedakan
e. Belajar pembentukan konsep
7. Guru kelas 3 menjelaskan materi pembelajaran tentang ciri-ciri hewan mamalia dengan memberikan contoh berbagai hewan mamalia. Pernyataan yang tepat mengenai pembelajaran menurut gagne yang relevan dengan pembelajaran adalah….
a. Belajar stimulus dan respon
b. Belajar rangkaian
c. Belajar rangkaian verbal
d. Belajar mebedakan
e. Belajar pembentukan konsep
8. Bu Dina mengajar materi pengukuran Luas bangun datar ke peserta didik setelah mengajar bu Dina akan Mengevaluasi kemampuan peserta didik dalam menguasai materi pengukuran geometri. Langkah langkah yang harus dilakukan bu Dina untuk menilai kemampuan peserta didik dalam materi tersebut adalah...
a. Membaca materi, menyusun instrumen penilaian tes wawnacara , mewancarai peserta didik , menilai hasil wawancara peserta didik dan menyusun laporan hasil penilaian
b. Menyusun lembar observasi, membaca materi, menilai hasil kerja peserta didik dan menyusun hasil
c. Menyusun instrumen penilaian tertulis, mengujikan soal ke peserta didik , menilai hasil kerja peserta didik, menyusun laporan hasil penilaian
d. Menyusun instrumen wawancara, membaca materi, menyajikan ke peserta didik, menilai hasil peserta didik, dan membuat laporan.
e. Membaca materi, menyusun instrumen lembar jurnal, menyajikan ke peserta didik menilai hasil kerja peserta didik menyusun laporan hasil penilaian
9. Pak Budi adalah seorang guru PPKn, setiap kali selesai memberikan materi pelajaran Pak Budi selalu mengadakan evaluasi pembelajaran dengan memberikan beberapa soal kepada siswanya. Hal ini dilakukan Pak Budi untuk mengetahui tingkat keberhasilan siswanya. Pernyataan yang tepat mengenai kegiatan pembelajaran yang dilakukan Pak Budi adalah....
a. Pak Budi melakukan prinsip penilaian finding out
b. Pak Budi melakukan prinsip penilaian summing up
c. Pak Budi melakukan prinsip penilaian checking out
d. Pak Budi melakukan prinsip penilaian checking up
e. Pak Budi melakukan prinsip penilaian keeping track
10. Dari 28 siswa dalam sebuah pembelajaran hasil yang diperoleh siswa tidak sesuai dengan apa yang diharapkan, sebanyak 4 siswa memperoleh nilai 65 pada KD 3.1 dan sebanyak 16 siswa memperoleh nilai 55 pada KD 3.4. Jika diketahui KKM muatan pelajaran tersebut adalah 70. Maka tindakan yang paling tepat dilakukan guru tersebut adalah....
a. Pembimbingan individu pada KD 3.1 dan Pembelajaran ulang klasikal pada KD 3.4
b. Pembimbingan Klasikal pada KD 3.1 dan Pembimbingan individu pada KD 3.4
c. Pembelajaran ulang klasial pada KD 3.1 dan pada KD 3.4
d. Pembimbingan individu pada KD 3.4 dan kelompok pada KD 3.1
e. Pembimbingan individu, kelompok, dan klasikal
Kunci Jawaban:
1. C
2. D
3. D
4. C
5. A
6. E
7. E
8. C
9. D
10. A
11. A
12. B
13. C
14. C
15. B
Baiklah sahabat buku siswa anak sekolah, cukup sekian dulu ya sharing kita kali ini. Semoga apa yang kami bagikan pada kesempatan ini bisa bermanfaat untuk kita bersama.
Sahabat buku siswa anak sekolah, kami menyadari bahwa dengan keterbatasan yang kami miliki sudah tentu apa yang kami bagikan jauh dari kata sempurna. Namun, kami akan selalu berusaha untuk senantiasa menyajikan postingan-postingan yang terbaik dan kami akan selalu menguptude untuk memberikan yang terbaik. Tentunya dukungan dari sahabat semua sangat kami harapkan, senang rasanya jika sahabat-sahabat berkenan untuk membagikan postingan-postingan kami dimedia sosial para sahabat agar apa yang kami bagikan semakin memberikan manfaat untuk banyak orang. Amin 🙏
Baca juga:
- Rangkuman Materi dan Bank Soal Kelas 1 SD [Lihat Disini]
- Rangkuman Materi dan Bank Soal Kelas 2 SD [Lihat Disini]
- Rangkuman Materi dan Bank Soal Kelas 3 SD [Lihat Disini]
- Rangkuman Materi dan Bank Soal Kelas 4 SD [Lihat Disini]
- Rangkuman Materi dan Bank Soal Kelas 5 SD [Lihat Disini]
- Rangkuman Materi dan Bank Soal Kelas 6 SD [Lihat Disini]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar