Search This Blog

Soal Tematik kelas 6 Tema 8 Subtema 3 dan Kunci Jawaban - Terbaru

Soal Tematik kelas 6 Tema 8 Subtema 3 dan Kunci Jawaban - Terbaru


bukusiswaanaksekolah.com soal tematik kelas 6 tema 8 subtema 3. Halo sahabat buku siswa anak sekolah, Apa kabarnya hari ini? Semoga selalu dalam keadaan sehat.

Nah, pada postingan kali ini Buku Siswa Anak Sekolah akan berbagi mengenai Latihan soal tematik untuk kelas 6 SD Tema 8 Subtema 3. Soal-soal dalam postingan ini sudah disesuaikan dengan kisi-kisi materi pembelajaran tematik pada buku guru dan buku siswa kelas 6 SD Tema 8 Subtema 3.

Soal ini terdiri dari soal Pilihan Ganda sebanyak 20 butir soal.

Soal Tematik Kelas 6 Tema 8 Subtema 3 dan Kunci Jawaban ~ Bagian 1

👉 Soal Pilihan Ganda. Pilihlah jawaban A, B, C dan D yang kamu anggap benar dibawah ini!

1. Di bawah ini yang merupakan hak kita terhadap lingkungan adalah....

a. Membuang sampah di tempatnya

b. Menikmati lingkungan sehat dan bersih

c. Membersihkan selokan

d. Merawat lingkungan


2. Berikut ini yang termasuk kewajiban anak di rumah mempunyai adalah....

a. Mengerjakan pelajaran sekolah

b. Mendapat perhatian teman

c. Membantu orang tua

d. Mendapatkan kasih sayang


Bacalah teks berikut ini! untuk mengerjakan soal nomor 3 dan 4.

Gerhana bulan terjadi saat musim kemarau. Saat musim kemarau, langit akan tampak lebih bersih. Pada kondisi langit yang bersih, kita dapat melihat proses terjadinya gerhana bulan dengan jelas.


3. Informasi yang sesuai berkenaan dengan teks paragraf di atas adalah ....

a. waktu terjadi gerhana bulan

b. proses terjadinya gerhana bulan

c. kondisi langit saat gerhana

d. pengaruh bulan saat purnama


4. Kalimat utama dari paragraf di atas adalah .... 

a. gerhana bulan terjadi saat musim kemarau

b. gerhana bulan terjadi pada kondisi langit bersih

c. saat musim kemarau, langit akan tampak lebih bersih

d. kita dapat melihat proses terjadinya gerhana bulan


5. Terjadinya gerhana matahari yaitu apabila cahaya matahari tidak sampai ke bumi karena....

a. Cahaya matahari terhalang oleh bumi

b. Cahaya matahari terhalang oleh awan

c. Cahaya matahari terhalang oleh bulan

d. Cahaya matahari terhalang oleh bintang


6. Berikut ini yang merupakan dasar dalam penanggalan Masehi adalah ....

a. revolusi bumi

b. revolusi bulan

c. rotasi bumi

d. rotasi bulan


7. Dibawah ini merupakan negara dikawasan Asia Tenggara yang tidak berbatasan langsung dengan laut adalah .... 

a. Indonesia

b. Filipina

c. Laos

d. Kamboja


8. Berikut ini merupakan hasil utama komoditi hutan di negara Laos adalah….

a. kayu eboni

b. kayu damar

c. kayu jati

d. kayu pinus


9. Berikut ini salah satu tujuan dari pembuatan reklame adalah....

...

a. Menarik protes masyarakat

b. Menarik argumentasi masyarakat

c. Menarik reaksi masyarakat

d. Menarik perhatian masyarakat


10. Reklame yang berisi gambar atau tulisan yang menarik dan informatif dengan ukuran besar dan di pasang di tempat umum dengan tiang besar dan kuat agar dapat menjangkau khalayak umum disebut ….

a. poster

b. baliho

c. brosur

d. iklan


Kunci Jawaban:

1. B

2. C

3. A

4. A

5. C

6. A

7. C

8. C

9. D

10. B


Baca juga:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Guru Sertifikasi Dapat Kabar Baik !!! Kebijakan Kemdikbud yang Ditunggu-tunggu Akan Terlaksana

Guru Sertifikasi Dapat Kabar Baik !!! Kebijakan Kemdikbud yang Ditunggu-tunggu Akan Terlaksana bukusiswaanaksekolah.com Di Kutip dari BERIT...